Article Detail

Gelar Karya: Bersama Generasi Muda Ekspresikan Diri

Seni adalah proses dari manusia yang mengekspresi dari kreativitas manusia. Seni juga dapat diartikan dengan sesuatu yang diciptakan manusia yang mengandung unsur estetika dan atau keindahan. Berkaitan dengan seni, lembaga pendidikan khususnya sekolah, memiliki peranan penting untuk melestarikan dan mengembangkan hasil karya seni dan budaya. Siswa-siswinya dapat mengekpresikan diri dalam seni seperti seni rupa, seni lukis, seni musik, dan seni drama.

SMP Sint Carolus menyelenggarakan ujian praktik Seni Budaya dengan menyelenggarakan  sebuah pagelaran dan pameran seni pada Jumat, 16 Maret 2018 bertempat di Aula SMP Sint Carolus. Pagelaran dan Pameran dengan mengambil tema Gelar karya “Bersama Generasi Muda Ekspresikan Diri”. Pagelaran dan Pameran seni dilaksanakan guna memenuhi salah satu syarat kelulusan bagi siswa-siswi kelas IX. Pagelaran ditujukan untuk seni rupa dan musik, sedangkan Pameran untuk seni rupa merupakan bagian dari mata pelajaran seni budaya yang berfungsi bagi para siswanya untuk meyalurkan bakat mereka dalam berkarya.

Seni yang terkandung di dalam pagelaran ini digolongkan menjadi 2 seni yaitu seni musik, setiap siswa wajib membawakan 2 buah lagu terdiri dari lagu wajib lagu Indonesia dan lagu pilihan dari mancanegara. Seni yang ditampilkan diantaranya solo vokal, vokal grup, akustik, dan band. Selain itu juga ada musik tradisional dengan alat musik doll (alat musik Bengkulu), sedangkan seni tari adalah tarian modern dengan lagu yang sudah diremix dan di dalamnya terkandung lagu daerah, lagu nasional, dan lagu mancanegara. Khusus untuk pameran, siswa-siswi membuat keterampilan dan lukisan sesuai dengan tema yang ditentukan.

Pagelaran dan Pameran ini wajib diikuti seluruh siswa-siswi kelas IX, kegiatan ini juga melibatkan guru, karyawan, serta siswa siswi kelas VII dan VIII untuk ikut menjadi juru maupun sekedar menyaksikannya. Adapun hal menyenangkan ketika siswa-siswi kelas VII dan VIII diminta untuk mengapresiasi dan  memberikan pesan dan kesan berkaitan dengan karya-karya yang sudah ditampilkan sehingga kegiatan semakin meriah dan menyenangkan.

Salam satu hati, yang muda yang berkarya.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment