Article Detail

Lomba Cepat Tepat (LCT) Tahun Ajaran 2014/2015

SMP Sint Carolus adalah sekolah yang berpijak pada proses pengembagan potensi para peserta didik, baik potensi akademik maupun potensi non akademik. Salah satu bentuk pengembangan potensi akademik yang dimiliki siswa tersebut selain lomba mata pelajaran juga terselenggaranya Lomba Cepat Tepat (LCT) antar kelas di setiap semester genap akhir tahun pembelajaran. Lomba Cepat Tepat  (LCT) yang diadakan dalam rangka lomba mata pelajaran ini diselenggarakan setelah classmeeting dan ulangan umum semester genap. Lomba ini dilaksanakan pada tanggal 16 Juni 2015 dan diharapkan menjadi media bagi siswa yang memiliki potensi akademik yang cukup baik dan juga tingkat percaya diri. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan menjadi kegiatan yang positif bagi seluruh siswa. Yang tidak kalah pentingnya, melalui kegiatan ini siswa diharapkan lebih dapat memaknai sportifitas, tenggang rasa, dan saling menghargai satu sama lain. Selain itu juga ada lomba yel-yel antar kelas sebagai bentuk dukungan para supporter bagi kelasnya yang sedang bertanding. (Yoanes Dekety)

 

Juara untuk 7:

Juara 1 : 7A     (total skor 2800)

Juara 2 : 7C     (total skor 2200)

Juara 3 : 7 B    (total skor 1400)

 

Juara untuk kelas 8

Juara 1 : 8C     (total skor 2450)

Juara 2 : 8B     (total skor 1975)

Juara 3 : 8A     (total skor 1500)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment