Article Detail
Misa Bulan Oktober SMP Sint Carolus
BERITA TENTANG MISA HARI JUM’AT
BENGKULU 14,OKTOBER 2016
BENGKULU 14,OKTOBER 2016
SMP Sint Carolus adalah lembaga pendidikan yang memiliki visi dan misi membentuk manusia yang berpribadi utuh dan berkarakter. Maka untuk berproses mencapai tujuan tersebut salah satu program dan upayanya adalah dengan membekali para siswa dengan berbagai kegiatan,khususnya siswa Katolik dengan Misa Kudus bagi siswa khusus Khatolik pada hari Jum’at di Gereja. Yang dilaksanakan pada hari Jum’at minggu ke dua setiap bulan.Pada hari Jum’at tgl 14 Oktober 2016 mengambil tema” SETIA PADA ALLAH DAN MENELADAN BUNDA MARIA” dipimpin oleh Romo Widi. Adapun tujuan misa adalah agar pertumbuhan dan perkembangan iman para siswa Khatolik dapat lebih baik dan kuat,sehingga dapat menjadi bekal hidupnya di masyarakat pada masa yang akan datang.Sesuai dengan harapan para orang tua,dan gereja pada umumnya.
Pendidikan iman,dan bekal iman yang kuat dengan pembiasaan hidup menggereja ,doa yang kuat,akan dapat menepis pengaruh globalisasi yang sangat riskan dengan perkembangan iman mereka.Karena pembiasaan untuk hidup menggereja ,doa,dapat menempa karakter mereka serta kekuatan iman mereka agar semakin kokoh dalam diri setiap siswa SMP Sint.Carolus.Di samping itu juga memupuk benih panggilan untuk dapat bekerja di ladang Tuhan.
Melalui Misa Kudus,dapat membina mental,karakter,untuk menjadi pribadi yang utuh dan takut akan Allah,serta menjadi generasi penerus yang berkualitas dan berkarakter ,memiliki iman Khatolik yang tak tergoyahkan oleh arus jaman.
“ TUHAN MEMBERKATI KITA SEMUA”
“ TUHAN MEMBERKATI KITA SEMUA”
F.X.Sumarni
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment