Article Detail
WORKSHOP PEMBERDAYAAN MASYARAKAT ANTI NARKOBA
DI LINGKUNGAN PENDIDIKAN KOTA BENGKULU
ANGKATAN I
Tujuan : Menciptakan lingkungan pendidikan yang bebas dari narkoba
Tema : Dengan pemberdayaan peran serta tenaga pendidik kita ciptakan lingkungan pendidikan
Yang bebas narkoba.
Dalam rangka mewujudkan visi dan misi sekolah untuk mendampingi siswa yang cerdas dan menjadi pribadi utuh,SMP Sint.Carolus mengikuti “Workshop Pemberdayaan Anti Narkoba” yangdiselenggarakan oleh BNN dan Dinas Pendidikan,beberapa hal yang disampaikan ,yaitu :
v Cara masuknya narkoba di kalangan pendidikan,melalui rokok,minuman,permen dll
v Tanda-tanda anak terindikasi konsumsi narkoba,mengantuk,bolos seklah,emosi tidak terkontrol,prestasi menurun,merokok,mencuri,dll.
v Upaya pencegahan :
- Penyuluhan tentang narkoba
- Razia secara mendadak
- Pendampingan dari orang tua dengan kasih saying
- Orang tua jangan terlalu cerewet
- Memantau perubahan siswa dengan indikasi mencurigakan
- Pendidikan moral dan karakter ,serta keagamaan yang kuat
- Anak dilatih untuk selektif dalam berteman
- Anak dibiasakan patuh pada orang tua
- Diarahkan pada hobi dan kegiatan positif
- Anak diajari untuk tidak takut kehilangan teman yang berpengaruh negative
- Ciptakan suasana kebersamaan di rumah.
v Sikap Dinas Pendidikan dan sekolah
- Memprogramkan kegiatan di sekolah dengan membuat SATGAS sekolah dan pertingkatan kelas ,pencegahan narkoba
- Perbanyak kegiatan ekskul di sekolah.
BNN (Drs.Budiharso ,M.Si) Kepala BNN Provinsi Bengkulu,menyampaikan tentang “Pembangunan berwawasan anti narkoba di sekolah. Dalam rangka membangun anak bangsa,dan mencegah terjadinya ancaman terhadap Generasi penerus bangsa,maka pemerintah juga mendukung terhadap pemberantasan terhadap peredaran dan penyalahgunaan narkoba.Sekolah SMP Sint.Carolus juga mendukung program tersebut,dengan mengadakan sosialisasi anti narkoba terhadap para siswa.
F.X.Sumarni
-
there are no comments yet