Article Detail

Wadah Kreatifitas Paskah UAS

Dengan berakhirnya ujian semester 1 tahun pelajaran 2016-2017 Jumat, 2 Desember 2016, SMP Sint Carolus memberikan program kegiatan - kegiatan positif yang dapat menambah pengetahuan dan mengembangkan daya berpikir dan kreatifitas. Kegiatan - kegiatan tersebut berupa PBR, Diskusi Matematika dan IPS, English Class, Kunjungan ke perpustakaan, dan menyaksikan film dokumter sains IPA yang dilaksanakan hari Sabtu, 3 Desember 2016 sampai hari Kamis, 8 Desember 2016. 

Untuk Kegiatan PBR peserta didik diminta untuk membuat mading sains projek yang dikerjakan secara berkelompok yang nantinya akan di pajang di Aula SMP Sint Carolus dan juga menyaksikan film dokumenter sains tentang penemuan – penemuan. Untuk kegiatan Diskusi Matematika dilaksanakan di Aula SMP Sint Carolus, pada kegiatan ini didiskusikan tentang soal-soal dan menyangkut matematika, untuk kegiatan Engslih Class diisi dengan permainan scrable, menonton video Bahasa Inggris, mendengar musik bahasa Inggris dan masih banyak lagi, dan juga kegiatan kunjungan ke perpustakaan dengan membaca buku, mencari leteratur atau informasi baik dari buku dan internet.

Kegiatan ini diperuntukkan untuk peserta didik kelas 7,8 dan 9 yang tidak mengikuti remedial mata pelajaran dimana setipa peserta didik dipersilakan memilih kegiatan yang mereka sukai. Diharapkan dengan kegiatan para peserta didik dapat memperoleh sesuatu yang baru yang dapat dipergunakan di masa yang akan datang. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment