Article Detail
Yayasan Tarakanita Selalu Ada di Hati Umat Gereja St. Petrus Manna
Salam Tarakanita,
Sabtu 14-15 Mei 2016 kami berkunjung ke umat Gereja Santo Petrus Manna. Perjalanan kurang lebih 4 jam dengan membawa sejuta harapan kami ingin memperkenalkan sekolah-sekolah katolik di bawah nauangan Yayasan Tarakanita Wilayah Bengkulu, sehingga umat di stasi Santo Petrus Manna juga merasa memiliki dan sangat peduli dengan pendidikan katolik bagi putra-putrinya.
Yayasan Tarakanita Wilayah Bengkulu, salah satu lembaga pendidikan di Kota Bengkulu, yang mempunyai visi misi di Bidang Pendidikan, dengan dasar pendidikan Katolik kami membawa sejuta harapan semakin berkembangnya sekolah katolik kami memperkenalkan sekolah-sekolah di bawah naungan Yayasan Tarakanita Wilayah Bengkulu, untuk kali ini kami membawa dan memperkenalkan SMP Sint Carolus dan SMA Sint Carolus Bengkulu.
Kegiatan kami dalam memperkenalkan sekolah-sekolah dibawah Yayasan Tarakanita wilayah Bengkulu, diawali dengan misa minggu pagi yang dipimpin oleh Rm Widhi, Pr. Setelah misa selesai kami diberi kesempatan menyampaikan beberapa hal yang terkait dengan kegiatan dalam hal ini atas nama Yayasan Tarakanita diwakili oleh Bapak Yuliarso ( Wakil Kepala sekolah bidang Kesiswaan SMA Sint Carolus). Kami merasa diterima dengan baik oleh umat gereja Santo Petrus Manna, penuh sukacita dan kegembiraan. Kami berharap mereka mengenal lebih dekat sekolah-sekolah kami ini, antusias dan apresiasi umat sangat baik dan positif, mereka juga mempunyai impian, asa dan harapan bisa menitipkan dan menyekolahkan putra-putri mereka di tempat kami, untuk kami dampingi dan didik dalam proses belajar mengajar di sekolah kami. (Ignatia Ika)
-
there are no comments yet