Article Detail

PEMBINAAN ROHANI KELAS VIII SMP SINT CAROLUS BENGKULU

Kegiatan pembinaan inidiselenggarakan di Aula danruangmulti media SD Sint Carolus dengan narasumber dr. Sabrina dan Ibu Selvia Tristiyanti. Kegiatan ini dimulai pukul 07.30 dengan doa dan sambutan Kepala Sekolah SMP SintCarolus, bapak YM. GirindraWardana S.Pd. Dalam session“Sex Education”, dr. Sabrina menjelaskan tentang perubahan perubahan organ tubuh remaja dan berbagai penyakitnya. Setelah mengenal dan memahami organ tubuh dan berbagai macam penyakitnya, siswa diajak untuk mengenal lebih dalam diri mereka dalam session “MengenalDiriku” dengan berbagai macam permainan yang menarik. Dalam permainan, siswa membentuk kelompok-kelompok. Salah satu dari mereka menuliskan organ tubuh yang dianggap paling berharga dan layak dijaga diselembar kertas. Teman lain mencoba melindungi siswa tersebut saat tiga anggota lain mencoba merebut kertas tersebut. Dari permainan tersebut, para siswa belajar untuk menjaga dan mempertahankan milik mereka, dalam hal ini anggota tubuh yang paling berharga. Kegiatan ini diakhiri dengan pemberian motivasi oleh ibuSelvia.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment